Judul : Eksplorasi Merangkai Gerak Dasar Tari Tradisional
link : Eksplorasi Merangkai Gerak Dasar Tari Tradisional
Eksplorasi Merangkai Gerak Dasar Tari Tradisional
Hawkins dalam bukunya Moving from Within: a New Method for Dance Making yang diterjemahkan oleh I Wayan Dibia dengan judul Bergerak Menurut Kata Hati (2003) memaparkan bahwa untuk merangkai gerak dan membentuk komposisi tari, dilakukan melalui empat tahap kreatif yang terdiri dari, sebagai berikut.
a. Eksplorasi
yaitu pengalaman melakukan penjajakan gerak, untuk menghasilkan ragam gerak. Pada kegiatan ini berupa imajinasi melakukan interpretasi terhadap apa yang telah dilihat, didengar, atau diraba. Peserta didik dapat bebas bergerak mengikuti kata hatinya, mengikuti imajinasi dan interpretasinya.
b. Improvisasi
yaitu pengalaman secara spontanitas mencoba-coba atau mencari-cari kemungkinan ragam gerak yang telah diperoleh pada waktu eksplorasi. Dari setiap ragam gerak yang dihasilkan pada waktu eksplorasi, dikembangkan dari aspek tenaga, ruang dan waktu sehingga menghasilkan ragam gerak yang sangat banyak.
c. Evaluasi
yaitu pengalaman untuk menilai dan menyeleksi ragam gerak yang telah dihasilkan pada tahap improvisasi. Dalam kegiatan ini peserta didik mulai menyeleksi dengan cara membuat ragam gerak yang tidak sesuai dan memilih ragam gerak yang sesuai dengan gagasannya. Hasil inilah yang akan digarap oleh peserta didik pada tahap komposisi tari.
d. Komposisi
yaitu tujuan akhir dari tahapan ini untuk memberikan bentuk terhadap apa yang peserta didik temukan. Melalui tahapan-tahapan eksplorasi (penjajakan gerak), improvisasi (mencari dan menemukan gerak), evaluasi (pemilahan dan pemilihan gerak), untuk pada akhirnya peserta didik dapat membentuk dan merangkaikan gerak menjadi sebuah komposisi.
Sumber : Buku Seni Budaya kelas XI k13
a. Eksplorasi
yaitu pengalaman melakukan penjajakan gerak, untuk menghasilkan ragam gerak. Pada kegiatan ini berupa imajinasi melakukan interpretasi terhadap apa yang telah dilihat, didengar, atau diraba. Peserta didik dapat bebas bergerak mengikuti kata hatinya, mengikuti imajinasi dan interpretasinya.
b. Improvisasi
yaitu pengalaman secara spontanitas mencoba-coba atau mencari-cari kemungkinan ragam gerak yang telah diperoleh pada waktu eksplorasi. Dari setiap ragam gerak yang dihasilkan pada waktu eksplorasi, dikembangkan dari aspek tenaga, ruang dan waktu sehingga menghasilkan ragam gerak yang sangat banyak.
c. Evaluasi
yaitu pengalaman untuk menilai dan menyeleksi ragam gerak yang telah dihasilkan pada tahap improvisasi. Dalam kegiatan ini peserta didik mulai menyeleksi dengan cara membuat ragam gerak yang tidak sesuai dan memilih ragam gerak yang sesuai dengan gagasannya. Hasil inilah yang akan digarap oleh peserta didik pada tahap komposisi tari.
d. Komposisi
yaitu tujuan akhir dari tahapan ini untuk memberikan bentuk terhadap apa yang peserta didik temukan. Melalui tahapan-tahapan eksplorasi (penjajakan gerak), improvisasi (mencari dan menemukan gerak), evaluasi (pemilahan dan pemilihan gerak), untuk pada akhirnya peserta didik dapat membentuk dan merangkaikan gerak menjadi sebuah komposisi.
Sumber : Buku Seni Budaya kelas XI k13
Demikianlah Artikel Eksplorasi Merangkai Gerak Dasar Tari Tradisional
Sekianlah artikel Eksplorasi Merangkai Gerak Dasar Tari Tradisional kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Eksplorasi Merangkai Gerak Dasar Tari Tradisional dengan alamat link Sapiens